Kelemahan

Semua manusia tentu memiliki kelemahan.Namun,tidak semua menerima kelemahannya.Kelemahan ada bersama kita sejak lahir.Masalahnya pikiran menganggap kelemahan sebagai hal yang buruk.

Memang pikiran suka membuat ulah.Jika tak menyadari kita bisa dibuat susah.

Pikiran itu suka membandingkan.Dia ganteng,ini lebih ganteng.Tulisannya bagus,yang ini tulisannya tidak bermutu.Orang ini tindakannya buruk,dia tindakannya bajik.

Pikiran suka membuat stigma.Kelemahan itu jelek maka harus kita ubah.Harus kita sembunyikan.

Bentuk dari tidak menerima kelemahan kita meminta bantuan orang lain.Misalnya mendatangi orang pintar.Dengan memakai benda yang dianggap bertuah yang mampu menutupi kelemahan.

Yang lebih ekstrem,kita menyandarkan pada sosok Tuhan.Tuhan dijadikan  sandaran.

Bukankah Tuhan itu melampaui konsep?

Ini bermula dari anggapan kelemahan itu buruk.Seorang bijak mengajak untuk menerima kelemahan.Kelemahan bisa menjadi berkah karena bisa membuka keberadaan sesuatu yang Agung.

#selamat sore

Komentar

Postingan Populer