R.I.P Chester Bennington

Kemarin malam aku nonton bioskop tv scream 4.Film ini bergenre horror pembunuhan.Hp aku non aktifkan tidak membuka kabar dunia maya.

Esoknya Jumat,21 Julu 2017 aku terbangun dan mendapat kabar yang mengejutkan.Chester Bennington sang vokalis Linkin Park mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.Dia mengakhiri hidup dengan cara yang tak biasa di rumahnya LA,Amerika Serikat.Tepat dihari ultah sahabatnya Chris Cornnel (20/7).

Media memberitakan Chester mengakhiri hidup dengan gantung diri karena depresi.Ia memang kecanduan alkohol dan ketergantungan narkotik.

Apapun  jalan yang diambil sang vokalis ,aku tetap mengaguminya.Karyanya akan selalu dikenang.Linkin Park bandnya akan selesai seperti kata Mike "The glue" pentolan band itu.😭

Aku ngefans dengan band Linkin pak sejak menjadi mahasiswa.Sekitar tahun 2005.Mulai mengoleksi setiap karyanya (berupa kaset ,CD,DVD dll) sampai sekarang.One More light ,nama album yg terbarunya.Linkin Park adalah band bergenre Nu Metal.Walau setiap album memiliki ciri khas.Bahkan semakin kesini albumnya semakin "slow".

Di album terbaru banyak liriknya ditulis oleh Chester.Banyak lirik yang bertema kesedihan.Mungkin seperti yang dirasakan sang vokalis

Chester bennington memiliki masa lalu yang kelam.Pernah mengalami pelecehan sexual,broken home hingga pecandu alkohol.

Setiap orang pernah merasa depresi maupun pengalaman masa lalu yang bersifat traumatik.Seperti dikutip dari page band Slipknot,"Tolong,siapapun yang sedang melawan depresi dan tertekan bicaralah.Selalu ada seseorang yang mendengarkan."

Semoga kita semua mampu mengambil hikmah dari peristiwa ini.

Selamat jalan Chester Bennington,semoga tenang disana.

#RIP Chester
#one More Light

Komentar

  1. Turut berduka cita 😢
    Semoga penulis tidak stres atau depresi karena idolanya sudah tiada.

    Jika sedang stres atau depresi maka bicaralah.Selalu ada seseorang yang mendengarkan. 👍👌

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer