Masih suka membaca

Kegemaran membaca buku belum padam.Yang berubah mungkin genre,tema atau jenis bacaan. Sekarang lebih menyukai membaca cerpen atau novel.Bahkan penulis luar negeri yang tentu saja karyanya sudah diterjemahkan ke bahasa Indonesia.

Setelah menyelesaikan karya Haruki Murakami buku "Kronik Burung Pegas" seolah hasrat membaca buku yang tebal membara.Dulu kenal Haruki Murakami dari postingan teman Fb yang mengunggah buku "Noorwegian wood" berbahasa Inggris. Kemudian singgah di toko buku tak menemukan novel itu,yang ada "Kronik Burung Pegas".

Orhan Pamuk penulis asal Turki menurutku keren.Walau berkenalan hanya dari membaca cerpennya.Lebih tepatnya dalam buku kumpulan cerpen. Apalagi penulis sekelas Eka Kurniawan (salah satu bukunya "Cantik itu Luka") menyebut nama Orhan Pamuk.Kutipan Orhan Pamuk saya pernah copy dari beliau.

Saya juga penasaran dengan karya Gabriel Garcia Marquez. Ada rasa penyesalan dulu pernah lihat karyanya di toko buku namun,dilewatkan.Ada juga beberapa penulis luar negeri yang masih ingin membaca karyanya.

Seolah hasrat ingin membaca seluruh karya sastra dunia,walau itu mustahil.

Komentar

Postingan Populer